4 Kebiasaan yang Dapat Merusak Ginjal


Sepasang ginjal di dalam tubuh manusia memiliki fungsi yang cukup banyak dalam tubuh manusia. Salah satu fungsi pentingnya adalah untuk menyaring darah dari kotoran. Setiap makanan yang masuk ke dalam tubuh akan dicerna, dan menghasilkan sisa makanan, zat racun dan zat lain yang tidak dibutuhkan tubuh. Zat inilah yang disaring oleh ginjal agar tak masuk ke dalam tubuh.

Bayangkan bila ginjal yang memiliki fungsi penting tersebut rusak akibat kita tidak menjaganya dengan baik. Bahkan beberapa kebiasaan yang bisa merusak ginjal kita lakukan tanpa sengaja. Berikut kebiasaan-kebiasaan yang bisa merusak ginjal:

Mengonsumsi obat penghilang rasa sakit
Mengonsumsi obat penghilang rasa sakit atau yang sering disebut dengan painkillers, dalam jangka waktu panjang dan dosis yang tinggi dapat merusak struktur dan jaringan ginjal.Painkillers diketahui dapat merusak dan mengurangi aliran darah ke ginjal. Satu sampai tiga persen kasus ginjal yang baru terdeteksi disebabkan oleh penggunaan painkillers yang berlebihan.

Merokok
Penyakit paru-paru dan jantung adalah dua penyakit yang paling sering disebut-sebut sebagai penyakit yang disebabkan oleh merokok. Tapi banyak penelitian yang menemukan bahwa merokok juga dapat menyebabkan kerusakan ginjal. Penyakit yang memengaruhi ginjal, seperti diabetes dan tekanan darah tinggi juga diperburuk oleh merokok. Perokok juga berisiko mengalami kerusakan ginjal yang mengharuskan mereka untuk menjalani transplantasi ginjal.

Mengonsumsi terlalu banyak gula
Saat Anda memilih sarapan kue manis, mengemil cokelat dan minum es teh manis sebagai minuman pendamping saat makan siang, merupakan hal yang sudah jelas memasukkan banyak gula ke dalam tubuh. Tak hanya dalam bentuk butiran dan secara sadar kita sudah mengonsumsi gula tambahan, gula juga sering ada di dalam makanan yang tersembunyi, misalnya di dalam biskuit atau salad dressing. Konsumsi gula yang berlebihan dapat menyebabkan obesitas dan diabetes, yang merupakan faktor risiko kerusakan ginjal. Mengurangi asupan gula tentu akan sangat baik bagi kesehatan ginjal Anda.

Mengonsumsi terlalu banyak sodium
Konsumsi sodium yang berlebihan dapat meningkatkan tekanan darah. Tekanan darah tinggi dapat merusak ginjal dan menjadi penyebab utama gagal ginjal. Bagi Anda yang sehat sangat disarankan untuk mengonsumsi sodium tidak lebih dari 2.300 mg atau sekitar satu sendok teh garam. Bagi yang memiliki risiko tekanan darah tinggi hanya diperbolehkan untuk mengonsumsi 1.500 mg sodium. Mulailah untuk tidak mengonsumsi makanan olahan dan camilan yang mengandung banyak garam.


Sumber: http://1.beritasatu.com

9 Tips Penggunaan AC Yang Perlu Kamu Ketahui

1.Suhu 26 ℃ dari AC adalah suhu yang paling tepat, nyaman dan tidak menyebabkan sakit. Meski tubuh manusia sendiri sudah bisa meny...