Diet DASH dirancang untuk
menurunkan tekanan darah. Tapi ternyata diet ini tak hanya bagus untuk
penderita hipertensi, penderita diabetes juga bagus melakukan diet ini sebab
bisa mengontrol tekanan gula darah penderita.
Yang paling penting untuk
mengatasi masalah tekanan darah tinggi ialah memelihara dan membatasi asupan
garam. Penderita hipertensi harus menjalani diet DASH (Diet Approaches to Stop
Hypertension) yang kaya akan asupan buah, sayuran, biji-bijian, ayam, ikan,
kacang dan produk susu yang tinggi.
Dengan mengatur diet DASH
dengan benar dan rutin, Anda bisa menurunkan tekanan darah hanya dalam 2
minggu.
Berikut adalah porsi makanan
dalam diet DASH :
- Karbohidrat, 2-3 porsi/hari untuk roti gandum (1 porsi 1 lembar roti) nasi, pasta, sereal (1 porsi 1 cup dalam kondisi matang).
- Sayuran, 4-5 porsi/hari ushakan yang tinggi akan serat, vitamin, kalium serta magnesium. Seperti tomat, wortel, brokoli, dll (1 porsi yaitu 100 gram dalam kondisi mentah).
- Buah, 2-3 porsi/hari (1 porsi sekitar 80-100 gram kondisi segar).
- Produk susu, seperti yoghurt, keju, dll. 1-2 porsi/hari (1 porsi susu sekitar 200-250 ml).
- Daging tanpa lemak, 4 porsi/hari untuk sumber protein,vitamin B, zat besi serta zinc.
- Lemak serta minyak 2-3 porsi/hari (1 porsi sekitar 1 sendok teh).
- Gula/makanan manis kurang dari 200 kalori/hari.
Berikut adalah hal yang
harus diperhatikan ketika melakukan diet DASH
- Makan tiga kali sehari, di pagi hari, siang hari dan jam tambahan yang bisa Anda atur. Yang jelas, pastikan setidaknya makan 2 jam sebelum tidur.
- Olahraga secara teratur dan disiplin minimal 30-45 menit setiap hari.
- Cukup tidur minimal 8 jam per-harinya serta jangan begadang.
- Minum air putih dengan cukup minimal 8 gelas per-hari serta hindari asupan kafein dari mana saja, termasuk teh dan kopi.
- Kurangi garam atau kontrol garam maksimal kadar sodium yang masuk ke dalam tubuh, tapi jangan sampai mengonsumsi garam. Per-harinya 1500 mg atau sama dengan 4 gram (1 sendok teh).
- Jaga tubuh Anda rileks dan fokus pada penurunan berat badan.
Sumber : http://t.co/EM4WYxb1Lb dan http://forum.detik.com