9 Tips Penggunaan AC Yang Perlu Kamu Ketahui



1.Suhu 26 dari AC adalah suhu yang paling tepat, nyaman dan tidak menyebabkan sakit.

Meski tubuh manusia sendiri sudah bisa menyesuaikan suhu tubuh, tapi kemampuan tersebut juga ada batasnya. Bila suhu luar dan suhu dalam ruangan berbeda terlalu jauh, kamu pun bisa dengan mudah jatuh sakit. Suhu 26 adalah suhu dalam ruangan yang paling cocok, dan suhu ini pun paling membuat AC-mu irit.

2. Saat udara terlalu panas dan lembab, ubah mode AC menjadi "Dry"

Saat musim hujan, udara akan terasa lebih panas dan lembab, nah pada saat ini, kamu ahrus mengubah mode AC-mu dari "cool" menjadi "dry". Mode "dry" ini tidak hanya bisa menyerap udara lembab, tapi juga bisa membantumu irit banyak!

Saat kamu menyalakan mode "cool", kipas AC akan terus berputar kencang sampai suhu ruangan dingin, hal ini sangat membuang listrik, tapi ketika kamu menyalakan mode "dry", kipas AC akan berputar dengan lebih lambat dan stabil, sehingga listrik yang digunakan pun lebih irit.

3. 3 jam setelah menyalakan AC, jendela harus dibuka.

Banyak sekali orang yang tidak tahu hal penting ini. Bila AC sudah menyala dalam ruangan tertutup selama 3 jam, udara di dalam sudah tidak akan segar lagi, bila dalam 6 jam tidak ada pergantian udara, maka udara ruangan tersebut sudah terpolusi sangat berat. Polusi udara ini sangat bisa mempengaruhi kesehatan. Bila kamu sudah sering mengalami masalah pernafasan, flu, pusing dan suka berada dalam ruangan ber-AC yang tertutup, maka kamu sudah harus memperhatikan masalah ini. Sebaiknya buka jendela setiap 3 jam menyalakan AC.

4. Arah mulut AC harus ke atas

Ketika menyalakan AC, aturlah arah mulut AC ke atas, hal ini akan membuat angin AC bisa lebih cepat memenuhi ruangan dan stabil.

5. Tidur menyamping saat AC menyala

Tidur terlentang di bawah angin AC dapat membuat mulut kering dan angin AC yang langsung meniup ke tubuh sangatlah tidak baik untuk kesehatan. Dokter Li dari Taiwan mengatakan, sebaiknya tidur menyamping bila buka AC, hal ini dapat mencegah kamu bernafas dengan membuka mulut dan membuat aliran udara lebih stabil.

6. Buka AC dulu, baru tutup jendela.

Hal penting yang harus diperhatikan ketika membuka AC adalah langkah- langkahnya: Kamu harus masuk ruangan dulu, buka AC, baru tutup jendela. Tujuan dari buka AC dulu adalah untuk membiarkan udara kotor dalam AC keluar terlebih dahulu, setelah AC berputar beberapa saat, baru tutup jendela.

7. Bila kamu hanya ingin meninggalkan ruangan untuk beberapa saat, sebaiknya tidak usah matikan AC.

Banyak sekali orang, gara- gara ingin irit, mereka pun selalu mematikan AC saat berpergian sebentar, lalu menyalakan AC lagi saat sampai rumah. Padahal cara ini justru membuat kamu lebih boros dan tidak baik untuk mesin AC. AC yang terlalu sering dibuka tutup dapat membuat mesin "kelabakan" dan akhirnya rusak. Saat kamu menyalakan AC, daya listrik yang digunakan mencapai 500-1000 watt, ini bisa sangat membuatmu boros listrik! Bila kamu hanya berpergian dalam waktu singkat, misalnya 1 jam, lebih baik tidak usah mematikan AC, hal ini malah justru membuatmu lebih irit.

8.Saat masuk ruangan, jangan tergesa- gesa menyalakan AC.

Banyak sekali orang yang sekali masuk ruangan panas, pasti langsung menyalakan AC. Bila kamu masuk dari luar yang bersuhu sangat tinggi, dan langsung menyalakan AC dengan suhu rendah, tubuhmu akan tidak sempat beradaptasi dan menyebabkan tekanan darahmu melunjak tinggi dalam sesaat. Hal ini sangat tidak baik, terutama bagi orang- orang yang jantungnya lemah. Saat memasuki ruangan, jangan terlalu buru- buru menyalakan AC, tunggu dulu sampai suhu tubuhmu mulai menyesuaikan, baru nyalakan AC.

Tanda-tanda yang menunjukkan Anda Alergi Makanan


Alergi makanan berarti bahwa tubuh Anda alergi terhadap jenis makanan tertentu.
Alergi terjadi karena sistem kekebalan tubuh kehilangan kemampuan untuk mencerna dan menoleransi makanan.

Jadi, ketika Anda mengonsumsi makanan-makanan ini, tubuh menolak asupan mereka dan menunjukkan beberapa tanda-tanda utama alergi.
Kadang-kadang tanda-tanda yang diberikan tubuh terlalu keras dan lain waktu tanda-tandanya terlalu halus.

Meski begitu, Anda bisa bisa mengalami alergi parah yang dikenal dengan sebutan anafilaksis. Ada lebih dari satu tanda di tubuh jika Anda mengalami alergi parah.
Berikut tanda-tanda alergi yang terjadi pada tubuh:

1. Gatal dan tidak nyaman pada kulit
Ketika alergi makanan menyerang, seseorang sering mengalami gatal pada kulit, eksim, ruam, bengkak, dan kemerahan.

Gatal-gatal ini sering terjadi pada lengan, kaki dan sendi. Jika Anda merasa gatal seluruh tubuh Anda setelah makan sesuatu dan tubuh Anda berubah menjadi merah, jangan mengabaikan tanda-tanda ini.

2. Denyut nadi naik-turun
Denyut nadi yang naik-turun sering mengindikasikan alergi makanan tertentu.
Alergi makanan tidak hanya terjadi pada kulit, melainkan berbaur dengan darah dan memengaruhi tekanan darah.

Jika Anda atau anggota keluarga tidak sadarkan diri setelah makan, maka harus segera dibawa ke dokter terdekat.

3. Nyeri di dada
Jika Anda menghadapi masalah dalam mencerna makanan atau memiliki rasa sakit hebat di dada, maka itu mungkin pertanda alergi makanan.

Bahan makanan  yang menyebabkan alergi makanan sering menyesatkan sistem kekebalan tubuh.

Sistem kekebalan tubuh memasok sejumlah besar sel darah putih ke esofagus. Hal ini menyebabkan pembengkakan, makanan tersangkut di pipa makanan.

4. Diare
Jika perut Anda menjadi melilit setelah makan atau Anda mengalami sakit parah di perut, maka itu menandakan Anda alergi terhadap jenis makanan tertentu.

Anda harus mengunjungi dokter terdekat jika menghadapi masalah ini setiap kali Anda memakan produk makanan tersebut.

5. Pembengkakan bibir, lidah dan leher
Jika Anda mengonsumsi makanan tertentu yang membuat bibir, lidah dan leher, bengkak, maka Anda mungkin alergi terhadap makanan.

Jangan mengabaikan tanda-tanda ini segera kunjungi dokter terdekat Anda.



5 Pola Makan yang Menyenangkan dan Menyehatkan


Agar asupan protein hingga karbohidrat dalam tubuh seimbang, sebaiknya ikuti pola makan yang diberikan ahli gizi ini. Pola makannya mudah dan menyenangkan!

Seorang ahli gizi asal Australia bernama Melanie McGrice mengungkap pola makan seimbang yang menyenangkan. Mulai dari mengonsumsi lemak baik hingga sayuran berwarna yang menyegarkan mata.

Ini dia 5 cara yang diungkap McGrice agar menjaga kesehatan tubuh seperti dilansir Nine AU beberapa waktu lalu.

1. Makanan 'Pelangi' 

Menurut Melanie McGrice, paduan sayur dan buah dengan beberapa warna bisa bantu penyebaran antioksidan dalam tubuh.

"Perbedaan warna merepresentasikan nutrisi yang berbeda, itulah mengapa kita butuh beberapa warna dalam satu sajian. Sayuran punya serat yang tinggi, jadi mereka bisa membuat Anda kenyang lebih lama sekaligus menyehatkan usus, mereka juga rendah karbo jadi tidak punya kontribusi pada kenaikan berat badan," tutur McGrice.

Jadi, tambahkan potongan tomat atau bayam pada roti panggang Anda. Atau Anda bisa menambahkan potongan strawberry pada sereal pagi.

2. Komsumsi karbohidrat yang kenyal

Nasi, roti tawar, corn flakes jadi pilihan karbohidrat yang mengandung sedikit gula dan lemak. Sebenarnya jangan memotong jumlah karbohidrat harian Anda. Anda hanya perlu menambahkan beberapa jenis biji-bijian sebagai sumber karbohidrat harian.

"Pada tahun 80 an, makanan berwarna putih dinilai sebagai 'fashion' karena terlihat bersih dan putih serta tampak cantik dan tak menggemukan. Tapi kini, kita mengerti nilai dari berbagai jenis biji-bijian yang begitu halus di mana punya banyak serat dan mikronutrien. Serat ini bantu menjaga bakteri baik di usus kita," jelas McGrice.

3. Lemak baik Itu penting

Sejak tahun 1980 an, lemak dicap sebagai penyebab kolesterol dan kenaikan berat badan. Citra buruk ini kini mulai berubah. Ada beberapa jenis lemak,lemak jenuh, lemak tak jenuh ganda serta lemak tak jenuh tunggal.

Para ahli gizi meyuruh orang untuk berhati-hati pada lemak jenuh. Sedangkan lemak jenuh ganda dan lemak jenus tunggal yang ada pada alpukat, minyak zaitun, dan beberapa kacang dinilai ampuh untuk sehatkan jantung. Kedua lemak inilah yang disebut sebagai lemak 'baik'.

"Kita butuh lemak dalam asupan makanan kita dan penelitian terkahir menunjukkan lemak baik tak sebabkan kenaikan berat badan," tutur McGrice.

Sehingga penggemar kopi tak perlu khawatir ingin mencampur kopinya dengan skim milk atau susu full cream. Karena perbedaan jumlah lemak yang ada pada kedua susu itu tak banyak.

"Perbedaan jumlah lemak yang terkandung dalam susu full cream dan skim milk hanya sekitar dua atau tiga gram per 100 ml, jadi itu tak terlalu signifikan," ungkap McGrice.

Sehingga tak perlu pusing memutuskan untuk menambahkan skim milk pada kopi agar lebih sehat. McGrice bahkan menambahkan agar Anda menikmati tiap makan atau minuman yang dikonsumsi.

"Saya lebih menyukai orang yang menikmati kopinya dengan tambahan susu full cream jika itu memuaskan selera mereka. Kita harus menikmati makanan kita," tambahnya.

4. Beralih dari daging ke kacang-kacangan

Dulu, orang yang makan kacang identik dengan orang yang kurang mampu membeli daging. Apalagi saat makan olahan kacang kedele seperti tempe. Namun kini, banyak orang yang sudah tahu manfaat dalam konsumsi kacang-kacangan.

Saat ini, konsumsi daging sangatlah tinggi. Berdasarkan keterangan McGrice, kaum pria lebih banyak mengonsumsi daging dibanding wanita. Untuk itu, sebaiknya makan kacang-kacangan seperti kedelai dan kacang polong rebus seminggu dua kali agar tubuh tak kelebihan asupan daging.

5. Makan Telur Setiap Hari

Bahan yang satu ini dianggap berbahaya bagi kesehtaan jantung. Karena telur mengandung kolesterol. Namun penelitian terbaru menunjukkan kalau tak ada masalah yang ditimbulkan jika mengonsumsi sebanyak 12 butir telur per minggu.

"Penelitian terkhir menunjukkan kalau mengonsumsi lebih dari 12 butir telur per minggu baik bagi tubuh kita. Telur kaya akan protein dan mikronutrien penting seperti kolin dan lemak omega 3," jelas McGrice.

Dewi Anggraini - detikFood 


Memahami Hiperparatiroidisme dan Bahayanya


Kita sudah sering mendengar tentang fungsi tiroid atau orang yang memiliki masalah tiroid. Tapi mungkin kita jarang mendengar soal kelompok kelenjar lain di leher yang disebut kelenjar paratiroid.

Seperti tiroid, kelenjar-kelenjar tersebut kadang berlebihan fungsinya dan disebut hiperparatiroidisme. Seperti dilansir Foxnews, paratiroid mengontrol kadar kalsium dan potasium dalam tubuh dengan cara melepaskan hormon ke dalam aliran darah saat dibutuhkan.

Jika kadar kalsium dan potasium dalam darah tinggi, kelenjar tak akan melepaskan hormon paratiroid. Kadang kala, kelenjar ini memproduksi terlalu banyak hormon paratiroid.
Kelebihan paratiroid ini mengakibatkan munculnya sinyal kalau tubuh harus melepas lebih banyak kalsium dari tulang dan menyerap zat ini lebih banyak lagi dari makanan, sehingga kadar kalsium menjadi terlalu tinggi. Tergantung dari berapa banyak kelebihan kalsium itu, kondisi ini bisa jadi sangat berbahaya.

Dalam beberapa kasus, kondisi ini dapat menyebabkan patah tulang. Di Amerika Serikat, sekitar 100 ribu orang menderita hiperparatiroidisme setiap tahunnya, paling banyak wanita, yang mencapai 75 ribu, dengan rata-rata usia 50-60 tahun.

Untuk mengindentifikasi penyakit ini, kita harus memperhatikan sinyal dari tubuh. Bila muncul gejala-gejala berikut, segera berkonsultasi ke dokter. Gejala yang biasa timbul adalah osteoporosis, depresi atau sulit berkonsentrasi, lesu, mual, kehilangan nafsu makan, nyeri otot dan sendi, sakit perut, serta sering buang air kecil.

Kenapa kondisi ini sampai terjadi? Reaksi berlebihan paratiroid bisa disebabkan banyak hal. Yang paling sering adalah tumbuhnya benjolan di salah satu kelenjar paratiroid. Ada juga kasus, meski jarang, tumor tersebut adalah kanker.

Hiperparatirodisme juga bisa terjadi karena kekurangan kalsium dan vitamin D, yang sering disebut hiperparatiroidisme sekunder. Karena tak ada gejala khusus, untuk mengetahui dengan pasti apakah kita menderita hiperparatiroidisme adalah dengan cara memeriksakan diri ke dokter.

Dokter akan mengecek kadar kalsium, fungsi ginjal, dan kepadatan tulang secara rutin untuk mengetahui perkembangannya. Dokter mungkin akan memberikan suplemen vitamin D atau obat-obatan untuk mengontrol kadar kalsium dan meningkatkan kepadatan tulang. Bila kadar kalsium terlalu tinggi penderita harus menjalani operasi.

TEMPO.CO

Perempuan di Bawah Ancaman Kanker



Pada dekade mendatang, perjuangan melawan penyakit kanker nampaknya semakin berat. Puluhan tahun diperangi, kanker tetap menjadi salah satu penyakit paling mematikan di dunia. Jumlah pasien terus bertambah.

Menurut data GLOBOCAN International Agency for Research on Cancer (IARC) paling anyar, di seluruh dunia terdapat 14,1 juta kasus baru kanker, dengan jumlah kematian sebesar 8,2 juta. Riset empat tahunan itu, yang akan diperbarui pada 2018, juga menemukan bahwa terdapat sekitar 32,6 juta pasien kanker di seluruh dunia pada 2012.  Padahal, berdasarkan data GLOBOCAN sebelumnya, yaitu pada 2008, estimasi kasus baru kanker adalah sebesar 12,7 juta dengan jumlah kematian akibat kanker sebesar 7,6 juta.  Berarti, jumlah kasus baru dan kematian akibat penyakit ini terus meningkat.

Di Indonesia, Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2013 menunjukkan prevalensi kanker sebesar 1,4 per 1.000 penduduk atau sekitar 347.792 orang. Angka tersebut diprediksi akan terus meningkat. Data GLOBOCAN memperkirakan kasus baru kanker di Indonesia akan mencapai 366.875 pada 2020 dengan jumlah kematian akibat kanker sebesar 239.090. Pada 2030, jumlah kasus baru berbagai jenis kanker mencapai 489.802 dengan 334.749 kematian.

Pertambahan jumlah pasien kanker itu tergambar pada peningkatan jumlah pasien di Rumah Sakit (RS) Kanker Dharmais, Jakarta. “Dulu pasien mungkin per hari sekitar 400 orang, sekarang mencapai 800 orang,” ujar Doddy Ranuhardy, dokter ahli Hematologi Onkologi Medik di rumah sakit pusat nasional untuk penanganan penyakit kanker ini.
Di antara pasien yang berobat ke RS Dharmais, kanker khas perempuan menduduki peringkat atas. Berdasarkan data pasien di rumah sakit itu, selama tahun 2010-2013, kanker payudara dan serviks berada di peringkat satu dan dua, setelah itu baru kanker paru-paru. Untuk kanker payudara, pada tahun 2010 jumlah kasus baru sebanyak 711 dengan angka kematian 93, lalu pada 2011 jumlah kasus baru dibanding kematian adalah 769/120, tahun 2012 angkanya adalah 809/130, dan pada 2013 adalah 819/217.
Sementara pada kanker serviks jumlah kasus baru dibanding kematian adalah 296/36 pada 2010, lalu 300/35 pada 2011, 343/42 pada 2012, dan 356/65 pada 2013. Adapun kanker paru jumlah kasus baru dibanding kematian adalah 117/38 pada 2010.

Tren jenis kanker pasien perempuan di Dharmais mengikuti tren nasional. Di Indonesia, lima jenis penyakit kanker teratas pada wanita adalah kanker payudara, kanker serviks atau mulut rahim, kanker kolorektum, kanker ovarium, dan kanker paru.  Secara keseluruhan, di Indonesia pun kanker payudara berada di urutan pertama, baik insiden maupun tingkat mortalitas. Estimasi insiden kanker payudara di Indonesia pada 2012 adalah 40 per 100.000 perempuan. Ini meningkat dari data 2002, dengan insiden 26 per 100.000 perempuan.  

Ketua Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Prof. Aru Wisaksono Sudoyo mengatakan risiko kematian akibat kanker sebenarnya bisa dikurangi dengan deteksi dini. Saat ini, kanker menduduki peringkat nomor 7 di Indonesia dari seluruh penyebab kematian. Sayangnya, kata dia, pasien kebanyakan datang saat kanker sudah memasuki stadium lanjut. “Hampir 70 persen pasien datang setelah penyakitnya berada pada stadium 3 atau 4,” ujar Prof Aru. Karena itu, tingkat kesembuhan menjadi lebih kecil dibandingkan bila pasien datang pada stadium awal.  Jika kanker ditemukan pada stadium satu dan dua, maka harapan hidup bisa sampai 90 persen, sementara jika pada stadium tiga dan empat sudah tinggal 20 atau 30 persen.

Ada banyak penyebab pasien baru memeriksakan diri ke dokter saat penyakitnya sudah sulit untuk disembuhkan.  Faktor tersebut antara lain kurangnya pengetahuan dan kesadaran akan pentingnya penanganan kanker sesegera mungkin. Selain itu, adanya persoalan biaya serta ketakutan pasien jika kemudian didiagnosis kanker.
Padahal, deteksi dini tidak hanya menurunkan risiko kematian akibat penyakit kanker.  ”Biaya yang dikeluarkan untuk pengobatan pada stadium dini jelas lebih murah, “ kata Doddy. Biaya akan menjadi jauh lebih besar untuk penanganan penyakit yang sudah pada stadium lanjut.

Deteksi dini pada kanker payudara bisa dilakukan dengan cara USG atau mammografi, termasuk dengan mengajarkan pasien cara Periksa Payudara Sendiri (Sadari). Sementara untuk kanker serviks dilakukan dengan metode pap smear atau Inspeksi Visual dengan Asam Asetat (IVA).

Namun, membangun kesadaran masyarakat untuk mendeteksi kanker bukan perkara mudah. Sebuah studi yang dipresentasikan di Kongres European Society for Medical Oncology (ESMO) Asia 2017 menyatakan bahwa hanya satu dari lima perempuan Indonesia yang menyadari pentingnya melakukan pemeriksaan rutin untuk mendeteksi penyakit kanker serviks. Penelitian pada 5.400 wanita yang menjadi subyek juga menemukan hanya 5 persen yang mengetahui mamografi sebagai metode deteksi dini kanker payudara.

Riset ini merupakan penelitian kolaboratif antara PILAR Research and Education dengan Universitas Gadjah Mada (UGM) yang melibatkan para peneliti dari University College London, King's College London dan University of Manchester. Subyek penelitian terdiri dari 5.397 wanita berusia 40 dan yang lebih tua tanpa riwayat kanker dalam Indonesia Family Life Survey (IFLS) kelima tahun 2014 dan 2015.

“Kami menemukan tingkat kesadaran yang sangat rendah tentang program skrining untuk kanker serviks dan payudara pada wanita Indonesia, dan partisipasi bahkan lebih rendah dengan indikasi adanya gradien sosial,” ujar peneliti  UGM, Sumadi Lukman Anwar, dalam rilis hasil penelitian tersebut.

Karena itu, menurut Doddy, edukasi perlu dilakukan untuk menyebarkan kesadaran akan pentingnya deteksi kanker. “Sehingga kanker segera ditemukan sejak dini,” ujar Doddy

Sumber:tempo.com

Diet DASH Untuk Hipertensi


Diet DASH dirancang untuk menurunkan tekanan darah. Tapi ternyata diet ini tak hanya bagus untuk penderita hipertensi, penderita diabetes juga bagus melakukan diet ini sebab bisa mengontrol tekanan gula darah penderita.

Yang paling penting untuk mengatasi masalah tekanan darah tinggi ialah memelihara dan membatasi asupan garam. Penderita hipertensi harus menjalani diet DASH (Diet Approaches to Stop Hypertension) yang kaya akan asupan buah, sayuran, biji-bijian, ayam, ikan, kacang dan produk susu yang tinggi.

Dengan mengatur diet DASH dengan benar dan rutin, Anda bisa menurunkan tekanan darah hanya dalam 2 minggu.

Berikut adalah porsi makanan dalam diet DASH :
  1. Karbohidrat, 2-3 porsi/hari untuk roti gandum (1 porsi 1 lembar roti) nasi, pasta, sereal (1 porsi 1 cup dalam kondisi matang).
  2. Sayuran, 4-5 porsi/hari ushakan yang tinggi akan serat, vitamin, kalium serta magnesium. Seperti tomat, wortel, brokoli, dll (1 porsi yaitu 100 gram dalam kondisi mentah).
  3. Buah, 2-3 porsi/hari (1 porsi sekitar 80-100 gram kondisi segar).
  4. Produk susu, seperti yoghurt, keju, dll. 1-2 porsi/hari (1 porsi susu sekitar 200-250 ml).
  5. Daging tanpa lemak, 4 porsi/hari untuk sumber protein,vitamin B, zat besi serta zinc.
  6. Lemak serta minyak 2-3 porsi/hari (1 porsi sekitar 1 sendok teh).
  7. Gula/makanan manis kurang dari 200 kalori/hari.


Berikut adalah hal yang harus diperhatikan ketika melakukan diet DASH
  1. Makan tiga kali sehari, di pagi hari, siang hari dan jam tambahan yang bisa Anda atur. Yang jelas, pastikan setidaknya makan 2 jam sebelum tidur.
  2. Olahraga secara teratur dan disiplin minimal 30-45 menit setiap hari.
  3. Cukup tidur minimal 8 jam per-harinya serta jangan begadang.
  4. Minum air putih dengan cukup minimal 8 gelas per-hari serta hindari asupan kafein dari mana saja, termasuk teh dan kopi.
  5. Kurangi garam atau kontrol garam maksimal kadar sodium yang masuk ke dalam tubuh, tapi jangan sampai mengonsumsi garam. Per-harinya 1500 mg atau sama dengan 4 gram (1 sendok teh).
  6. Jaga tubuh Anda rileks dan fokus pada penurunan berat badan.



Bahaya Jika Makanan Dihinggapi Lalat


Ketika seekor lalat mendarat di makanan, Anda mungkin menyingkirkannya dan terus mengunyahnya. Tapi apakah Anda tidak khawatir dengan kuman? Padahal ancaman penyakit amat besar terjadi bila Anda tetap mengonsumi makanan tersebut.

Setidaknya ada 100 patogen atau parasit berbeda yang dapat membawa penyakit, seperti bakteri, virus, dan telur parasit, kata Thomas J. Daniels, PhD, ilmuwan riset asosiasi dan direktur Laboratorium Ekologi Vektor Fordham di Louis Calder Center.

Seperti dilansir dari laman Reader's Digest, seekor serangga bisa menyebarkan penyakit ini dalam beberapa cara. Melalui bakteri dan virus pada makanan, kotoran, dan tempat kuman yang terkontaminasi lainnya menempel pada tubuh lalat dan bulu-bulu mungil di kaki mereka. Begitu mereka terbang dan mendarat di tempat lain seperti makanan Anda, mereka meninggalkan beberapa kuman itu.

"Jadi kita berpotensi terancam terkena penyakit bahkan dari pendaratan saat mereka terbang pada makanan, meski jumlah patogen yang ditransmisikan cenderung kecil," kata Dr. Daniels.

Tapi kekhawatiran yang lebih besar datang dari muntah. Dan ya, itu sama kotornya dengan kedengarannya. Saat terbang memakan makan malam Anda, mereka tidak menggigit goresan kecil dari piring Anda. Sebagai gantinya, serangga tersebut memusnahkan cairan pencernaan ke makanan.

Muntahan dari lalat pada makanan Anda penuh dengan kuman dari makanan dan patogen di dalam lalat hidup lebih lama daripada yang ada di kakinya. Ini berarti ada kemungkinan lebih besar bakteri dan virus tetap hidup. Kuman tersebut bercampur dengan muntah dan tinggal di mulut sampai hinggap ke makanan dan meninggalkan penyakit.

Dan, beberapa kuman bisa sangat menakutkan. Ilmuwan tahu lalat dapat menyebarkan e. coli, salmonella, hepatitis A, dan rotavirus, kata spesialis penyakit menular bersertifikat dewan Brent W. Laartz, MD, penulis 'Cara Menghindari Penyakit Menular'.

Ada juga Shigella-sekelompok bakteri yang bisa menyebabkan diare, demam, dan sakit perut, terutama karena memakan banyak bakteri yang membuat Anda sakit.

Tapi sebelum Anda mulai membuang semua makanan di meja makan Anda, ketahuilah bahwa tidak setiap lalat akan membawa semua kuman tersebut. Yang disebutkan di atas adalah semua bakteri dan virus tinja, yang tidak ada pada semua lalat.

"Lalat itu harus mendarat di daging mentah atau kotoran untuk menyebarkan bakteri dan virus ini ke makanan Anda," kata Dr. Laartz.

Ia menyarankan agar menjaga dapur tetap bersih, semakin sedikit kemungkinan lalat itu mengambil sesuatu sebelum mengunyah makanan Anda. Namun bukan berarti satu lalat pada makanan Anda jaminan bahwa Anda akan sakit dari kumannya. Bergantung pada seberapa banyak kuman yang dikonsumsi, berapa lama makanan Anda berada, dan seberapa kuat sistem kekebalan tubuh Anda.

Jadi, jika satu lalat menyentuh sekali makanan Anda dan rumah Anda bersih, Anda mungkin bisa terus makan dengan aman. Kekhawatiran yang lebih besar adalah jika Anda berada di area yang penuh seperti piknik. Lagi pula, semakin banyak lalat yang mendarat di makanan Anda, semakin banyak kuman yang bisa mereka tinggalkan.

"Tutupi makanan Anda saat Anda sedang menunggu untuk memakannya dengan penggunaan penutup atau piring lain. Dan jika Anda melihat lalat berdengung seputar makanan yang telah Anda tinggalkan maka buanglah makanan itu," kata dia.


Dimuat di: REPUBLIKA.CO.ID

9 Tips Penggunaan AC Yang Perlu Kamu Ketahui

1.Suhu 26 ℃ dari AC adalah suhu yang paling tepat, nyaman dan tidak menyebabkan sakit. Meski tubuh manusia sendiri sudah bisa meny...